Kuberjalan pagi ini dengan langkah ringan. Sendiri... seperti biasa, seakan tak terjadi apa-apa, dengan ritual yang sama dengan kemarin... Kuhembuskan napas dalam-dalam untuk menghirup segarnya udara pagi, walaupun sudah tercampur dengan bau asap dari knalpot-knalpot mobil tidak layak jalan yang berseliweran di sepanjang jalan.. Kunikmati hangatnya mentari pagi.. Aaaahhhh.... Lumayan untuk menghilangkan segala kepenatan selama seminggu ini... Dini hari tadi kuucapkan "Selamat Ulang Tahun" untuk dua orang sahabat... Satu orang teman kuliahku, dan satunya adalah orang yang sangat berarti, cinta di masa remaja...
Sesampainya di tengah keramaian orang, entah kenapa dadaku terasa sesak, seperti tak bisa bernapas... Mungkin karena mereka mengingatkan pada kesedihan, pada kepenatan... Mungkin aku perlu sendiri hari ini, tapi tak bisa... Seandainya bisa, aku pasti sudah sendiri hari ini, di kamar, atau menonton semua DVD yang ada di rumah... Aaahhhhhh, seandainya bisa...
No comments:
Post a Comment